Konten dari halaman ini Masih Mengumpulkan Barang Bukti dan Pemeriksaan Saksi-Saksi

Kapolresta Palangkaraya dan Kapolsek Pahandut Tinjau Langsung Lokasi Kebakaran Mendawai

Masih Mengumpulkan Barang Bukti dan Pemeriksaan Saksi-Saksi

- Advertisement -

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Kapolres Palangkaraya Kombes Pol. Budi Santosa, SIk, MH. Meninjau langsung lokasi Kebakaran di Jalan Mendawai induk, Kelurahan Palangka, Kecamatan Jekan Raya Kota Palangkaraya, Rabu (13/9). Menurut Kapolres, saat ini pihaknya masih mengumpulkan barang bukti dan pemeriksaan saksi-saksi

“Hari ini kita datang untuk meninjau langsung ke TKP. Dan sampai pagi ini kita masih dalam proses pendinginan. Terlihat ada beberapa titik mengeluarkan asap, karena kebanyakan bahan yang terbakar adalah kayu ulin,” ucapnya.

Untuk Barang bukti kata Kapolres. Hingga saat ini masih dalam tahap pengumpulan. Ia menjelaskan untuk kronologi tim inafis saat ini masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi. Dan masih dalam tahap olah TKP yang diduga rumah pertama sebagai titik awal kebakaran.

“Yang terbakar itu ada 30 rumah, yang terdampak yang dipecahkan kacanya kemudian juga dilakukan pembasahan dan lain-lain ada 11 jadi total ada 41,” jelasnya.

“Telah di lakukannya pendataan masyarakat yang sudah tidak memiliki tempat tinggal, di posko pengungsian yang di buat oleh pemkot maupun yang menumpang sementara di rumah keluarganya. Nantinya dari pemkot juga akan membangun dapur umum untuk penyediaan makanan masyarakat yang terdampak,” pungkasnya.(hdw/*/)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments