Konten dari halaman ini Desa Cemantan Dinilai Miliki Potensi Wisata - Prokalteng

Desa Cemantan Dinilai Miliki Potensi Wisata

- Advertisement -

PULANG PISAU,PROKALTENG.CO-Desa Cemantan, Kecamatan Kahayan Kuala dinilai menyimpan potensi wisata. Terlebih desa yang berada di wilayah pesisir Kabupaten Pulang Pisau itu menghadap langsung laut Jawa. Potensi yakni dimiliki desa tersebut yakni wisata pantai. Camat Kahayan Kuala, H Daulai mengungkapkan, potensi wisata pantai di wilayahnya tersebut cukup bagus.

“Posisinya langsung menghadap laut Jawa. Jika dukung pengelolaan yang baik tentu bisa jadi destinasi wisata pantai,” kata Daulai.

Menurut dia, potensi wisata pantai di desa tersebut bias dipadukan dengan wisata kuliner khas laut. “Pengunjung selain bisa menikmati suasana pantai, juga bias sambal menikmati suguhan masakan ikan hasil petani tambak. Saya rasa itu suguhan wisata yang menarik,” tutur dia.

Daulai mengaku, jika potensi wisata di wilayahnya itu terbuka makan diyakini akan mampu menggerakkan perekonomian masyarakat setempat. “Masyarakat bias terlibat di dalamnya. Misalnya dengan menjual produk perikanan di wilayah itu sebagai olahan khas untuk wisatawan. Belum lagi masyarakat yang bisa membuka usaha kuliner dan lain-lain,” kata dia.

Namun, kata Daulai, yang menjadi kendala saat ini adalah akses jalan darat menuju Desa Cemantan. “Akses jalan darat saat ini masih sulit dan untuk sampai di desa tersebut masih melalui jalur sungai,” tandasnya.

- Advertisement -
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments