Penghijauan untuk Menjaga Ekosistem Hutan dan Lahan Kalteng

- Advertisement -

PALANGKA RAYA, PROKALTENG. CO– Dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke 77 Tentara Nasional Indonesia (TNI) dilakukan rehabilitasi penghijauan lingkungan. Pemerintah Provinsi Kalteng dan Korem 102/Pjg, melakukan kegiatan penanaman pohon bersama di halaman UPT Taman Budaya Kompleks, Temanggung Tilung, Palangka Raya, Kamis (29/9/2022).

Kepala Bidang Pengelolaan DAS, Rehabilitasi Hutan dan Lahan Dinas Kehutanan Provinsi Kalteng Ari Wibowo S. Hut mengungkapkan, bahwa penanaman itu dilakukan untuk rehabilitasi hutan dan lahan di area-area yang krisis untuk dilakukan penghijauan.

"Kita melihat begitu banyak peristiwa-peristiwa karena bencana alam seperti kebakaran lahan dan sebagainya. Oleh sebab dilakukan penghijauan untuk menjaga ekosistem hutan dan lahan Kalimantan Tengah, " ungkap Ari wibowo S. Hut, Kamis (29/9/2022).

Dijelaskan, untuk bibit pohon yang ditanam ada 10 jenis. Terdiri dari tanaman-tanaman hutan,  dan buah-buah sehingga hal ini kedepannya bermanfaat untuk masyarakat sekitar. Untuk jumlah bibit kurang lebih ribuan dan ditanam di seluruh wilayah Provinsi Kalimantan Tengah, dan hari ini dipusatkan di Kota Palangka Raya.

- Advertisement -
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments