PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO-Dalam rangkaian memeriahkan HUT ke 58 Partai Golkar, gelaran jalan sehat digelar secara nasional. Salah satunya di Ibukota Provinsi Kalteng, Kota Cantik Palangka Raya. Ribuan masyarakat tumpah ruah ikut dalam kegiatan jalan sehat yang dipustakan di Stadion Sanaman Mantikei, Minggu (16/10/2022).
Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Abdul Razak, mengatakan, bahwa setelah sempat kurang lebih dua tahun lamanya dunia dilanda covid-19, berdampak terhadap aktivitas masyarakat, seperti kegiatan semacam jalan sehat.
"Ini menjadi momen yang pasti ditunggu oleh masyarakat, hal tersebut terbukti terlihat antuasias masyarakat saat mengikut kegiatan penuh semangat dan memadati seluruh lapangan stadion mantikei,"ucapnya.
Abdul Razak berharap, kegiatan jalan sehat yang digagas Partai Golkar, bisa memberikan hal yang terbaik kepada masyarakat. Tidak hanya manfaat sehat yang didapat, masyarakat yang beruntung pada kegiatan tersebut mendapatkan hadiah door prize yang disediakan diantaranya 8 unit sepeda motor, 5 sepeda listrik, kulkas, mesin cuci, dan hadiah menarik lainnya.