Konten dari halaman ini Bupati: Jaga Suasana Kondusif Jelang Pemilu - Prokalteng

Bupati: Jaga Suasana Kondusif Jelang Pemilu

- Advertisement -

PULANG PISAU,PROKLATENG.CO-Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang pekan lalu menghadiri undangan rapat koordinasi nasional (Rakornas) pemerintah daerah dan Forum Kerukunan Umat Beragama tahun (FKUB) 2023 dari Kementerian Dalam Negeri.

Saat itu bupati didampingi Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan dan Kemasyarakatan Edy Purwanto Casmani, Kepala Dinas Kesbangpol, Sugondo,Kepala Kantor Kementerian Agama Pulang Pisau H. Amruddin, serta Ketua FKUB Kabupaten Pulang Pisau H Suriyadi dan Kabag Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Pulang Pisau, Sumadi.

Rakornas dibuka oleh Sekretaris Jenderal Kemendagri Dr Suhajar Diantoro. Kegiatan tersebut dihadiri pula oleh gubernur, bupati/wali kota, Kaban Kesbangpol, Kepala Kanwil Kamenag dan Ketua FKUB seluruh Indonesia.

Rakornas mengusung tema, Sinergi Memantapkan Kerukunan Umat Beragama Dalam Mewujudkan Pemilu Yang Aman, Damai, dan Harmoni. Bupati menyatakan, pemerintah daerah harus terus bekerja sama untuk menjaga kerukunan antarumat beragama, khususnya di Kabupaten Pulang Pisau.

Taty menegaskan, kerukunan dalam hal agama, suku, ras dan budaya adalah satu hal dasar yang terus harus selalu dijaga. “Karena ini adalah modal penting dalam menciptakan situasi yang aman, kondusif dan nyaman dalam kehidupan bermasyarakat,” kata Taty.

Bupati menegaskan, perlunya peran aktif semua pihak untuk terus menjaga suasana kondusif di dalam masyarakat, apalagi mendekati Pemilu. “Menjelang pemilu tahun 2024, peran tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat sangat penting, untuk menjaga suasana tetap aman dan kondusif,” tegas dia.

Di samping itu, lanjut dia, peran pemerintah dan juga pihak keamanan yang saling bersinergi. Bupati juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Forkopimda Kabupaten Pulang Pisau, FKUB, para tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, serta masyarakat Kabupaten Pulang Pisau seluruhnya, yang selama ini telah sinergi dengan pemerintah daerah menjaga kerukunan dan kekompakan di antara sesama.

“Terimakasih kepada seluruh pihak yang telah berupaya menjaga kerukunan di Bumi Handep Hapakat. Mari terus kita jaga Kerukunan, persatuan dan bersama kita sukseskan pemilu 2024,” ajak Taty.

- Advertisement -
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments