Konten dari halaman ini Pasti Enak! Ini Resep Pepes Tahu untuk Sahur Simple - Prokalteng

Pasti Enak! Ini Resep Pepes Tahu untuk Sahur Simple

- Advertisement -

Berikut ini adalah resep pepes tahu untuk sahur simple yang dijamin enak.

Pepes merupakan makanan yang dibungkus dengan daun pisang lalu dikukus dengan rice cooker. Isian pepes bisa berbagai macam seperti tahu, ikan, dan ayam.

Cara membuatnya Pepes cukupu mudah denga menambahkan bumbu dan rempah yang telah dihaluskan, ditambah berbagai bumbu dan cabai lalu dibalut ersama bahan makanan  lalu dibungkus dengan daun pisang.

Makanan pepes ini merupakan sajian mantap dengan ditambah nasi hangat dan sambal yang pedas. Sesuai pada judul artikel ini akan memberikan resep pepes tahu dan cara membuatnya yang yang dilansir dari akun Instagram Masak TV.

Resep Pepes Tahu 

Bahan

4 buah cabai hijau besar (iris miring)⁣

1 btg daun bawang (iris tipis)⁣

4 siung bawang putih (iris tipis) ⁣

4 siung bawang merah (iris)⁣

2 buah tahu putih besar⁣

1 btr telur ⁣

½ ikat daun kemangi (ambil daun)⁣

10 buah daun salam ⁣

3 btg sereh (potong memanjang)⁣

10 buah cabai rawit merah⁣

Gula ⁣

Garam ⁣

Lada ⁣

Kaldu jamur ⁣

Daun pisang ⁣

Tusuk gigi ⁣

Cara Membuat Pepes Tahu

Remas tahu putih hingga hancur. ⁣

  1. Setelah itu masukan bawang merah, bawang putih, daun bawang, daun kemangi, cabai hijau besar, garam, lada, kaldu jamur dan telur lalu aduk rata.⁣
  2. Siapkan daun pisang lalu beri daun salam sebagai alas, setelah itu masukan adonan tahu lalu berikan sepotong sereh, cabai rawit merah lalu tutup dan kunci daun pisang dengan tusuk gigi.⁣
  3. Lalu kukus kurang lebih 15 menit dengan menggunakan rice cooker.⁣
  4. Setelah matang lalu sajikan pepes tahu.⁣

Perlu diingat adalah panaskan air terlebih dahulu dengan rice cooker kemudian letakkan sarangan, lalu masukkan pepes dan tekan tombol cook. ⁣(Ari Nur Cahyo/fin/hnd)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments