H. Abdul Rasid Memberikan Zakat untuk Masyarakat Lamandau

- Advertisement -

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Menjelang Hari Raya Idulfitri 1444 H, seperti tahun-tahun sebelumnya H. Abdul Rasyid memberikan Zakat kepada masyarakat Melalui Pemerintah Kabupaten Lamandau.

Bupati Lamandau, Hendra Lesmana terima Zakat dari Abdul Rasyid tersebut kemudian disalurkan Kepada Camat Bulik dan juga Lurah Nanga Bulik yang bertempat di Halaman Kantor Bupati Lamandau, Senin (17/4/2023).

“Terimakasih kepada H. Abdul Rasyid dan juga ibu. Tahun ini kabupaten Lamandau secara khusus sebenarnya ada dua tahapan penyaluran zakat ini, secara mandiri yang didistribusikan langsung melalui Perusahaan kepada desa-desa sekitar dan juga melalui ke Pemerintah daerah untuk didistribusikan di kecamatan Bulik”, kata Hendra Lesmana

Baca Juga : Dewan Sebut Persoalan Pokir Bukan Hal Baru

Dijelaskan Hendra Lesmana, zakat Yang diterima melalui pemerintah daerah sebanyak 23 Ton beras dan 384 dus minyak goreng, secara teknis diatur oleh kecamatan dan kelurahan melibatkan RT.

“Saya berharap dengan disalurkannya zakat dari H. Abdul Rasyid dapat meringankan para mustahik yang menerimanya dan dapat membantu meringankan dalam menghadapi hari raya Idulfitri”, ujarnya. (Bib/Free)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments