Konten dari halaman ini Simak! Ini 6 Penyebab Lamaran Kerja Ditolak Perusahaan

Simak! Ini 6 Penyebab Lamaran Kerja Ditolak Perusahaan

- Advertisement -
PROKALTENG.CO – Setiap mengirim lamaran kerja, tentunya semua orang berharap mendapatkan panggilan dari perusahaan untuk mengikuti tahap selanjutnya. Namun, ada beberapa pelamar yang lamaran kerjanya ditolak perusahaan.
Lantas, apa saja penyebab lamaran kerja ditolak perusahaan?
Dilansir dari Forbes dan The Balance, tim JawaPos.com sudah merangkum 6 penyebab lamaran kerja ditolak perusahaan.

BACA JUGA: Warga Teluk Pulai Mendambakan Jalan Penghubung Desa

Background dan pengalaman tidak relevan
Memperhatikan persyaratan di lowongan kerja sangatlah penting. Dengan banyaknya lamaran kerja yang masuk setiap hari, tentunya hanya pelamar yang sesuai kualifikasi saja yang mendapat panggilan.
Jika lowongan itu membutuhkan karyawan dengan pengalaman kerja minimal 3 tahun, tentunya lamaran kerja fresh graduate atau yang pengalamannya di bawah 3 tahun, akan langsung ditolak HRD.
Kata kunci tidak sesuai
Banyak perusahaan saat ini yang menggunakan perangkat lunak pemindaian untuk scan CV. Biasanya, yang dipindai robot ini adalah frasa kata kunci tertentu. Perusahaan menggunakan perangkat ini untuk mengurangi beban kerja staf mereka.
Jika CV Anda tidak mengandung kata kunci yang tepat, kemungkinan akan ditolak sebelum dilihat oleh manusia.
Untuk mengatasinya, Anda bisa membuat CV yang ATS-friendly agar memiliki peluang tinggi untuk terbaca oleh perusahaan.
Kurang meng-highlight prestasi
CV atau resume Anda harus berisi tentang apa yang bisa ditawarkan ke perusahaan. Tentunya ini meliputi keterampilan apa yang dijual, serta pencapaian di tempat kerja sebelumnya.
Tunjukkan bukti! Jangan hanya mengatakan bahwa Anda meningkatkan proses dalam layanan pelanggan. Katakanlah Anda membuat program yang menghasilkan peningkatan kepuasan pelanggan sebesar 25%.
Jika masih fresh graduate, Anda bisa meng-highlight pencapaian selama magang atau organisasi, bukan sekedar list jobdesk yang dilakukan saat itu.
Banyak kesalahan informasi
Pastikan bahwa informasi yang dimasukkan di lamaran kerja sudah akurat dan valid. Hal ini penting karena HRD akan memverifikasi riwayat pekerjaan sebelum menjadwalkan wawancara.
Sebisa mungkin hindari kesalahan informasi sekecil apa pun seperti penulisan tanggal hingga informasi-informasi lain yang wajib untuk disertakan.
Banyak Typo dan editing yang buruk
Tidak ada ruang untuk kesalahan ejaan atau tata bahasa dalam lamaran kerja. Banyak kesalahan ketik membuat lamaran terkesan tidak profesional. Usahakan untuk selalu mengedit hingga sempurna setelah selesai menulis lamaran kerja.
Memiliki postingan media sosial yang tidak pantas
Jika pelamar kerja membangun branding di media sosial, pastinya wajib untuk menyertakan informasi akun sosmed di CV. Namun, jika konten yang ditulis terlihat kontroversial dan tidak layak, hal itu dapat sangat membahayakan peluang untuk diterima kerja.
Itulah 6 penyebab lamaran kerja ditolak oleh perusahaan. Setelah mengetahui alasannya, Anda bisa mulai memperbaiki CV agar peluang diterima kerja semakin tinggi. (pri/jawapos.com)
- Advertisement -
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments