PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Mengedepankan keselamatan berkendara, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Palangka Raya Polda Kalteng melakukan peneguran terhadap pengendara motor yang tidak menggunakan helm di Jalan Adonis Samad, Kota Palangka Raya pada Rabu (21/8/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berkendara.
Personel Satlantas yang dipimpin oleh Kasatlantas Polresta Palangka Raya, Kompol Salahidin, memantau sejumlah titik rawan pelanggaran lalu lintas di berbagai lokasi.
“Selama kegiatan, kami memberikan teguran kepada pengendara yang terjaring karena tidak mengenakan helm. Selain teguran, kami juga memberikan edukasi mengenai risiko dan pentingnya menggunakan helm sebagai perlindungan utama saat berkendara,” ungkap Kasatlantas mewakili Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Boy Herlambang.
Salahidin mengingatkan bahwa keselamatan di jalan raya adalah tanggung jawab bersama. Pihaknya berharap melalui kegiatan ini, masyarakat lebih sadar akan pentingnya keselamatan dan mematuhi aturan lalu lintas, terutama dalam penggunaan helm. (jef)