KUALA KAPUAS, PROKALTENG.CO– Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas Rahmad Jainudin ST. Mengajak semua elemen di Kabupaten Kapuas untuk bersama-sama membangun daerah dengan berbagai potensi serta keahlian yang dimiliki.
“Kabupaten Kapuas ini harus kita bangun bersama-sama, agar semakin maju,” ucap Rahmad Jainudin.
Politisi pemilik suara terbanyak di Pemilihan Legislatif (Pileg) Tahun 2024 lalu ini, meminta pemerintah daerah menggandeng investor yang kompeten dan memberdayakan sumber daya manusia lokal, agar dampaknya sangat dirasakan langsung masyarakat.
“Kita lokal Kapuas ini memiliki potensi dan harusnya tidak disia-siakan, karena itu harus kompak dengan bersama-sama membangun Kabupaten Kapuas,” jelas legislator dari Daerah Pemilihan (Dapil) IV Kecamatan Kapuas Hilir, Kapuas Murung, Dadahup dan Pulau Petak ini.
Wakil Rakyat dari Partai Golkar ini, menambahkan secara umum potensi dimiliki Kabupaten Kapuas sangat besar dan kalau tidak dimanfaatkan dengan benar, maka masyarakat tidak akan merasakan dampak positifnya. Selain itu harus menciptakan suasana aman, damai dan kondusif untuk terlaksananya pembangunan berjalan baik.
“Sumber daya aman harus dimanfaatkan dengan benar dan untuk kesejahteraan masyarakat, serta kemajuan daerah,” pungkasnya. (alh/ans/kpg)