NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Dalam Rancangan Keputusan DPRD Kabupaten Lamandau, tertera nama-nama calon pimpinan baru untuk masa jabatan 2024-2029. Herianto dari Partai Golkar akan menjabat sebagai Ketua, sedangkan Lingga Pebriani dari Partai Gerindra dan Riko Porwanto dari Partai Nasdem masing-masing akan menjabat sebagai Wakil Ketua. Hal ini disampaikan oleh Asisten II Setda Lamandau, Meigo Basel, pada Sabtu (12/10) di Nanga Bulik.
Rapat Paripurna ke-6 Masa Persidangan Tahun Sidang 2024/2025 ini diadakan di Ruang Sidang DPRD Kabupaten Lamandau, dihadiri oleh Penjabat Bupati Lamandau, Said Salim, serta perwakilan Forkopimda, anggota DPRD, dan kepala perangkat daerah.
Rapat yang dipimpin oleh Ketua DPRD sementara, Herianto, membahas tentang Pembacaan Rancangan Keputusan DPRD terkait Usul Peresmian Pengangkatan Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Lamandau.
“Rapat ini beragendakan pembacaan Rancangan Keputusan DPRD tentang Usul Peresmian Pengangkatan Pimpinan Dewan untuk masa jabatan 2024-2029, yang dipimpin oleh Ketua sementara DPRD Kabupaten Lamandau,” ungkap Meigo.
Acara tersebut ditandai dengan penandatanganan persetujuan bersama secara simbolis oleh Asisten II, Ketua DPRD sementara, dan Wakil Ketua DPRD sementara Kabupaten Lamandau. (bib)