Mantan Istri Ahok yang Jadi Calon Menteri di Kabinet Prabowo

- Advertisement -

Mantan istri Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Veronica Tan, turut dipanggil ke kediaman Presiden RI terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (14/10).

Kedatangan Veronica bersama sejumlah tokoh lainnya itu diisukan akan duduk sebagai menteri pada kabinet pemerintahan periode lima tahun mendatang.

Veronica mengungkapkan bahwa dirinya diminta untuk mengurus kesejahteraan ibu dan anak.

“Ya beliau bersama-sama kita membantu untuk masyarakat, ibu-ibu, anak-anak, saya bilang, ya siap pak,” kata Veronica usai bertemu Prabowo.

Lebih lanjut, saat disinggung akan mengisi pos Menteri Perempuan dan Anak, Veronica menyerahkan sepenuhnya kepada Prabowo.

“Nanti menunggu dari Pak Presiden saja,” pungkas Veronica.

Lantas siapa sosok Veronica Tan, calon menteri kabinet Prabowo-Gibran?

Veronica Tan merupakan mantan istri dari politikus PDI Perjuangan, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Pernikahannya bersama Ahok dikaruniai tiga orang anak yakni Nicholas Sean, Nathania, dan Daud Albeenner.

Ia mendampingi Ahok saat dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta. Saat Ahok ditahan atas kasus penistaan agama, ia membacakan sebuah surat buatan Ahok kepada para pendukungnya. Pada 5 Januari 2018, Ahok menggugat cerai Veronica.

Perempuan kelahiran 4 Desember 1977 itu merupakan Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) DKI Jakarta. Usai menamatkan SMA, ia pindah ke Jakarta dan mengambil jurusan arsitektur di Universitas Pelita Harapan.(jpc)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments