Jangan Anggap Sepele! Satlantas Ajak Pengendara Utamakan Keselamatan

- Advertisement -

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Satlantas Polresta Palangka Raya kembali mengimbau masyarakat untuk selalu mengutamakan keselamatan saat berkendara. Imbauan ini disampaikan langsung oleh personel Satlantas di sekitar kawasan APILL Jalan Irian, Palangka Raya, Jumat (1/11).

Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Boy Herlambang, melalui Kasatlantas AKP Egidio Sumilat, menjelaskan bahwa pesan keselamatan ini merupakan bagian dari upaya edukasi kepada masyarakat agar lebih peduli terhadap keselamatan di jalan, khususnya terkait penggunaan helm.

“Helm bukan sekadar pelengkap, tapi perlindungan penting bagi pengendara dan penumpang sepeda motor. Dengan helm, risiko cedera parah atau bahkan kematian akibat kecelakaan bisa diminimalkan,” jelas Egidio.

Menurutnya, banyak korban kecelakaan lalu lintas yang mengalami cedera fatal atau bahkan meninggal dunia karena tidak memakai helm.

Ia menegaskan pentingnya disiplin berlalu lintas, termasuk mematuhi rambu dan aturan sesuai Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ).

“Kami mengajak seluruh pengguna jalan untuk patuh terhadap aturan lalu lintas demi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcar),” tegas Egidio. (jef)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments