Wapres RI Gibran Kunjungi Pasar di Palangka Raya, Bagikan Susu Gratis Hingga Sembako

- Advertisement -

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO –  Wakil Presiden Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka. Tiba di Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah (Kalteng) . Ia dijadwalkan akan membuka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) KOPRI ke VII di Halaman Kantor Gubernur Kalteng, Senin (4/11) malam.

Namun sebelum itu, Putra Presiden RI ke 7 Joko Widodo ini mengunjungi Pasar Kahayan di Kompleks Jalan Mendawai. Dia mengunjungi toko-toko dan dagangan-dagangan di setiap pelosok pasar.

Sembari menyapa warga, ia berdialog dengan para pedagang. Warga di sekitar turut antusias menyambut kehadiran Gibran. Tak luput, anak-anak disana juga antusias dengan kehadiran Gibran.

Bersama Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran, Gibran juga sempat membagikan susu kepada anak anak dan kaos baju ke warga di sekitar. Di tempat yang tak jauh dari lokasi kunjugan ke Pasar, warga sekitar mendapatkan bantuan paket sembako.

Yiyi, salah satu pedagang obat herbal di Pasar mengaku senang dengan kedatangan Gibran Rakabuming Raka ini. Kunjungan baginya baru pertama kali ia didatangi Wakil Presiden.

”Mungkin sarana-prasarana dan lingkungan pasar kahayan lebih ditata lagi. Oleh kebanyakan sampah berserakan karena itu ditata,” harapnya.

Sementara itu, Titin, salah satu warga di sekitar mengaku sempat berebut dan nekad untuk mendapatkan sembako dengan membawa anak”Isinya beras, gula, minyak, tiga macam ja. Saya senang dengan ketemu Wapres,” imbuhnya. (Hfz)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments