Fairid-Zaini Temui Klub Basket Palangka Raya, Siap Perjuangkan Fasilitas Olahraga

- Advertisement -

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palangka Raya nomor urut 2, Fairid Naparin-Achmad Zaini, menggelar pertemuan dengan delapan klub basket dan komunitas basket di Kota Palangka Raya, Rabu (13/11/2024).

Pertemuan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus mendengarkan aspirasi komunitas basket di kota tersebut.

“Kami sudah lama berkomunikasi dengan komunitas basket di Palangka Raya, bahkan sejak lima tahun lalu,” ujar Fairid usai kegiatan kepada awak media.

Sebagai bentuk perhatian, Fairid-Zaini memberikan jersey kepada delapan klub basket yang hadir.

Mereka juga berdiskusi mengenai harapan para pemain basket, salah satunya terkait kebutuhan gedung yang representatif.

“Mereka berharap adanya gedung serbaguna yang memadai, sehingga tidak hanya dapat digunakan untuk basket tetapi juga kegiatan masyarakat lainnya. Ini menjadi masukan penting untuk kami dalam bidang olahraga,” kata Fairid.

Fairid menambahkan bahwa minat terhadap basket di Palangka Raya cukup tinggi, dengan pembinaan yang sudah dilakukan sejak usia dini.

Jika terpilih, ia berkomitmen menjadikan pembangunan fasilitas olahraga sebagai prioritas.

“Kota Palangka Raya sebenarnya sudah mendapat dana dari Kemenpora pada 2019 untuk membangun gedung olahraga (GOR) di Sabaru. Namun, pandemi menghambat realisasinya. Kami akan jajaki kembali apakah program ini bisa dilanjutkan,” ungkapnya.

Ia optimistis fasilitas yang memadai akan mendukung pembinaan dan pengembangan pemain basket di kota ini.

Jika terpilih, Fairid-Zaini berencana mewujudkan aula serbaguna di Sabaru, yang dapat dimanfaatkan untuk basket dan berbagai kegiatan masyarakat lainnya.

“Jika kami diberi amanah, fasilitas di Sabaru akan kami jadikan sebagai aula serbaguna yang bermanfaat bagi berbagai kebutuhan komunitas di Palangka Raya,” tutup Fairid. (jef)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments