Disbun Kalteng Perkuat Sinergi Reforma Agraria

- Advertisement -

PROKALTENG.CO – Kepala Dinas Perkebunan Kalimantan Tengah (Kalteng), Rizky R. Badjuri, menegaskan pentingnya kolaborasi antara Badan Pertanahan Nasional (BPN) dan Pemerintah Provinsi Kalteng dalam mendukung pelaksanaan tanah objek reforma agraria (TORA). Kolaborasi ini dianggap krusial untuk memastikan keberhasilan program reforma agraria di daerah.

“Kami dari Dinas Perkebunan mendukung sepenuhnya upaya BPN dalam pelaksanaan reforma agraria di Kalteng. Ini sejalan dengan arahan Bapak Gubernur H. Sugianto Sabran untuk meningkatkan pemanfaatan lahan secara optimal,” ujar Rizky, Senin (9/12).

Rizky menjelaskan bahwa reforma agraria bukan hanya tentang distribusi tanah kepada masyarakat, tetapi juga menjadi langkah penting dalam penyelesaian sengketa lahan, khususnya terkait dengan Hak Guna Usaha (HGU). Sengketa HGU sering kali menjadi hambatan bagi kemajuan sektor perkebunan.

“Percepatan reforma agraria sangat dibutuhkan untuk memberikan kepastian hukum kepada petani dan pelaku usaha. Dengan demikian, lahan yang sebelumnya tidak terkelola dengan baik bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan produktivitas perkebunan,” tambahnya.

Rizky berharap koordinasi yang solid antara BPN dan pemerintah daerah dapat menciptakan ekosistem perkebunan yang berkelanjutan, yang pada gilirannya akan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama petani kecil.

“Selain itu, sektor perkebunan diharapkan bisa memberikan kontribusi signifikan terhadap perekonomian daerah,” ungkapnya. (hfz)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments