NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Tim Taekwondo dari Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Dispora) Kabupaten Lamandau menorehkan prestasi luar biasa dalam kejuaraan yang digelar di Kota Palangka Raya pada 14-15 Desember 2024. Tim ini berhasil membawa pulang total 16 medali, terdiri dari 8 emas, 6 perak, dan 2 perunggu.
Ketua Taekwondo Indonesia Kabupaten Lamandau, Hendikel, mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian gemilang para atlet. Menurutnya, keberhasilan ini adalah bukti nyata dari dedikasi dan kerja keras yang mereka tunjukkan dalam setiap sesi latihan.
“Prestasi ini menunjukkan dedikasi dan kerja keras para atlet dalam berlatih. Mereka memang pantas mendapatkan penghargaan atas usaha keras mereka,” ujar Hendikel, Senin (16/12) kepada wartawan.
Berikut adalah daftar atlet yang berhasil meraih medali:
Medali Emas
Medali Perak
Medali Perunggu
Triadi S.STP, seorang tokoh olahraga Lamandau, berharap prestasi ini dapat menjadi sumber motivasi bagi para atlet lainnya untuk terus berlatih dan berusaha lebih keras dalam mencapai hasil yang lebih baik lagi di masa depan.
“Prestasi gemilang ini diharapkan dapat memotivasi para atlet untuk terus berlatih dan meningkatkan kemampuan mereka. Selamat kepada seluruh atlet Taekwondo Dispora Kabupaten Lamandau atas pencapaian luar biasa ini,” ujar Triadi. (bib)