PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Pemerintah pusat telah menginisiasi program makan bergizi gratis untuk meningkatkan kualitas gizi anak-anak. Namun, pelaksanaan program ini, membutuhkan dukungan dari pemerintah daerah (pemda) melalui alokasi anggaran APBD masing-masing.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya, Jayani menyebut bahwa saat ini program tersebut masih berada dalam tahap awal.
“Ini kan masih proses awal, nanti diserahkan kepada pemda masing-masing. Anggarannya berasal dari APBD masing-masing, ditambah dengan dukungan CSR di daerah masing-masing. Namun juknisnya juga bagaimana peran pemda ini dalam menyokongnya, mendukung program makan bergizi gratis ini. Belum ada juknisnya,” jelasnya, Sabtu (25/1/2025).
Dia menegaskan, juknis sangat penting untuk menentukan bagaimana peran pemda dalam mendukung program makan bergizi gratis ini.
“Bagaimana tahapannya, ibaratnya ada uang dari pemda, tetapi disalurkan kepada siapa? Itu belum ada juknisnya. Jadi, kami belum bisa mengalokasikan dana sampai semuanya jelas,” ujarnya.
Meski demikian, Jayani menegaskan kesiapan Pemko Palangka Raya dalam mendukung program ini.
“Koordinasi dengan pemerintah pusat sudah dilakukan, dan kami siap mendukung program ini sesuai arahan yang diberikan,” pungkasnya. (ndo)