Agustiar Sabran – Edy Pratowo Targetkan Percepatan Realisasi Program 100 Hari Kerja

- Advertisement -

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran dan Wakil Gubernur Edy Pratowo. Menargetkan percepatan realisasi prgram 100 hari kerja, pasca dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto. Untuk mewujudkan hal itu sinergi program antar perangkat daerah dilakukan.

Pada rapat koordinasi bersama kepala perangkat daerah di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Kota Palangka Raya. Edy Pratowo menekankan agar seluruh kepala perangkat daerah segera menyusun langkah konkret demi memastikan visi-misi pemerintahan periode 2025-2030 berjalan sesuai rencana.

“Kartu Huma Betang sudah mencakup berbagai program bantuan sosial dan ekonomi. Kita akan bahas teknis pelaksanaannya agar bisa segera diterapkan dan tepat sasaran,” katanya.

Menurut Edy Pratowo, implementasi program Kartu Huma Betang telah mencakup kartu tani untuk kesejahteraan petani di Kalteng. Selanjutnya beasiswa pendidikan, kartu nelayan, bantuan sembako, pasar murah, serta dukungan bagi UMKM. Seluruh program tersebut akan diimplementasikan selama masa periode kepemimpinan mereka.

Selain itu, Edy Pratowo juga menyoroti manajemen risiko dalam pengimplementasian program, agar sesuai regulasi dan anggaran tersedia. Pemerintah daerah menekankan pentingnya transparansi dalam penggunaan anggaran untuk memastikan program memberikan dampak maksimal bagi masyarakat.

“Dengan sinergi saya optimistis bahwa program prioritas ini dapat berjalan efektif, mendorong pertumbuhan ekonomi, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara nyata,” ungkapnya.

Selain itu, Edy Pratowo juga menyoroti manajemen risiko dalam pengimplementasian program agar sesuai regulasi dan anggaran tersedia. Ia menekankan pentingnya transparansi dalam penggunaan anggaran untuk memastikan program memberikan dampak maksimal bagi masyarakat.

Orang nomor dua di Bumi Tambun Bungai itu menegaskan, program 100 hari kerja harus memberikan hasil nyata bagi masyarakat. Ia meminta seluruh jajaran untuk bekerja cepat, tepat, dan transparan dalam merealisasikan kebijakan yang telah dicanangkan.

“Jangan ada program yang hanya berhenti di rencana. Kita harus pastikan manfaatnya benar-benar dirasakan masyarakat,” tegas Edy Pratowo.(hfz)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments