PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Suasana berbeda tampak di halaman kantor Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Senin (21/4/2025). Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh pegawai perempuan tampil anggun mengenakan kebaya nasional saat mengikuti apel pagi yang dipimpin langsung oleh Kepala Biang Perikanan Tangkap, Nita Fera, S.Pi., M.Si.
Dalam amanatnya, Nita Fera menyampaikan bahwa peringatan Hari Kartini bukan sekadar seremoni tahunan, melainkan momentum penting untuk menegaskan kembali peran perempuan dalam dunia kerja dan pembangunan sektor kelautan dan perikanan.
“Semangat Kartini adalah semangat keberanian, pendidikan, dan kemajuan. Hari ini, dengan penuh kebanggaan kita kenakan kebaya sebagai simbol kecintaan terhadap nilai-nilai perjuangan perempuan Indonesia,” ujar Nita.
Ia juga memberikan apresiasi kepada seluruh pegawai perempuan di lingkup Dislutkan Kalteng yang selama ini telah menunjukkan dedikasi tinggi dalam menjalankan tugas, baik di bidang administrasi maupun teknis lapangan.
Menurutnya, perempuan memiliki peran vital dalam pembangunan sektor perikanan, termasuk dalam pengelolaan data perikanan tangkap, pemberdayaan nelayan perempuan, hingga penguatan kelembagaan pesisir berbasis inklusif gender.
“Perempuan-perempuan di instansi ini adalah Kartini masa kini. Mereka tangguh, cerdas, dan mampu menjalankan peran profesional tanpa meninggalkan jati diri sebagai perempuan Indonesia,” imbuhnya.
Peringatan Hari Kartini tahun ini juga dirangkaikan dengan kegiatan internal seperti lomba busana kebaya dan diskusi ringan bertema “Perempuan Bahari, Perempuan Mandiri” yang diikuti oleh para ASN dan tenaga teknis di lingkungan dinas.
Dengan semangat Hari Kartini, Nita Fera berharap semakin banyak perempuan yang mengambil peran strategis dalam pembangunan perikanan dan kelautan Kalimantan Tengah ke depan. (hfz)