Hadiri Kalteng Bermazmur, Wagub: Pererat Kebersamaan dan Persatuan

- Advertisement -

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Pemerintah Provinsi (Pemprov)  Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Kalteng Bermazmur dalam rangka HUT Ke-79 Republik Indonesia (RI) di Bundaran Besar Palangka Raya, Senin (26/8/2024) malam.

Ini menjadi bukti nyata semangat toleransi, kebhinekaan, dan keharmonisan yang masih terus terjaga di Kalteng dan terukir indah dalam falsafah huma betang, persatuan dalam keberagaman yang dipegang teguh.

“Kalteng bermazmur ini juga menjadi momentum yang sangat baik untuk mempererat rasa kebersamaan dan persatuan, serta memperkokoh kerukunan antar umat beragama di Bumi Tambun Bungai,” kata Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng Edy Pratowo dalam sambutannya.

Wagub Edy Pratowo mengungkapkan dirinya sangat bersyukur, memperingati HUT Kemerdekaan RI, Minggu kemarin juga digelar acara Kalteng Bersholawat untuk umat muslim. Sedangkan Kalteng Bermazmur digelar bagi umat kristiani di Provinsi Kalteng.

“Menjadi harapan kita, kegiatan Kalteng Bermazmur ini dapat semakin membangkitkan semangat kita bersama untuk berkarya dan berkontribusi lebih baik lagi dalam memajukan pembangunan,” harapnya.

Mantan Bupati Pulang Pisau dua periode itu, juga menuturkan capaian-capaian kinerjanya dirinya dan Gubernur Sugianto Sabran. Dari pembangunan infrastruktur hingga kenaikan APBD Kalteng.

“Kami memprioritaskan pembangunan pada sektor-sektor yang menyentuh langsung masyarakat, yakni kesehatan, pendidikan, infrastruktur, dan perekonomian dalam arti luas melalui ketahanan pangan dan hilirisasi,” ujarnya.

Sementara itu, Pendeta Steve Marcel Saerang menyampaikan pesan kepada masyarakat yang hadir untuk taat dan setia serta tunduk pada Tuhan.

“Hidup dengan cinta dan taat,”katanya.

Pada acara ini, juga diserahkan secara simbolis bantuan kepada panti sosial, panti asuhan dan bagi para pendeta yang diserahkan Wagub Kalteng didampingi Pendeta Steve Marcel serta Ketua Pembinaan Mental dan Kerohanian Bidang Agama Kristen, Leonard S. Ampung dan Ketua Panitia Kalteng Bermazmur Linae Victoria Aden. (hfz/hnd)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments