PANGKALAN BUN, PROKALTENG.CO – Musibah kebakaran yang melanda Kelurahan Madurejo, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) beberapa waktu lalu, menarik perhatian banyak pihak. Insiden tersebut menyebabkan lima rumah hangus terbakar, mengakibatkan para korban kehilangan harta benda serta tempat tinggal.
Sebagai bentuk kepedulian, mantan Bupati Kobar, Hj Nurhidayah, langsung turun ke lokasi kebakaran untuk meninjau kondisi para korban. Nurhidayah, yang kembali mencalonkan diri dalam Pilkada Kobar 2024, memberikan bantuan kepada korban yang terdampak.
“Kami datang untuk melihat langsung kondisi korban dan memberikan dukungan agar mereka tetap sabar. Musibah seperti ini bisa datang kapan saja dan menimpa siapa saja,” ungkap Nurhidayah, Rabu (11/9).
Selain memberikan dukungan moral, Nurhidayah juga menyalurkan bantuan berupa sembako untuk meringankan beban korban. Ia berharap bantuan ini bisa membantu korban kebakaran kembali beraktivitas seperti biasa. Nurhidayah juga mengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati dalam menggunakan peralatan rumah tangga yang berisiko, seperti kompor dan listrik.
“Kami berharap agar para korban bisa bangkit dan menjalani kehidupan normal kembali. Saya juga mengingatkan pentingnya kewaspadaan dalam penggunaan kompor dan listrik agar kejadian serupa tidak terulang,” ujarnya.
Nurhidayah hadir tanpa didampingi bakal calon wakil bupati, Suyanto, yang diketahui sedang melakukan sosialisasi di beberapa wilayah lain. (son/ens/kpg)