PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Edy Pratowo, menghadiri acara Anjangsana di Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) Berkah Palangka Raya, Rabu (10/5).
Anjangsana digelar dalam rangka menyambut Hari Jadi ke-66 Provinsi Kalteng yang mengangkat tema “Kalimantan Tengah Bangkit, Semakin Berkah”.
Edy Pratowo dalam sambutannya mengungkapkan, acara ini merupakan bagian dari peringatan Hari Jadi ke-66 Kalteng. “Kunjungan hari ini merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan Peringatan Hari Jadi ke-66 Provinsi Kalimantan Tengah tersebut,” katanya.
Wagub menyampaikan, anjangsana sebagai sarana memperkuat kebersamaan dan kepedulian. “Anjangsana ini menjadi salah satu sarana untuk memupuk rasa kebersamaan dan kepedulian terhadap saudara-saudara kita yang memerlukan, khususnya para penyandang masalah kesejahteraan sosial,” ungkapnya.
Edy Pratowo pun mengapresiasi semua pihak, yang telah berpartisipasi atas terlaksananya anjangsana, sekaligus memberi bantuan berupa paket sembako, perlengkapan sekolah dan mandi.
“Saya juga ingin berterima kasih dan menyampaikan apresiasi kepada semua pihak, baik Perangkat Daerah, Instansi Vertikal, BUMN, BUMD, perbankan, maupun swasta, yang telah berpartisipasi dan memberikan bantuan dalam kegiatan kali ini, terutama kepada anak-anakku berada di panti sosial Berkah Palangka Raya,” tandasnya.
Hadir pada acara tersebut, antara lain Plt. Kepala Dinas Sosial Edy Karusman, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Johni Sonder, serta Kepala Perangkat Daerah atau Pimpinan Instansi Vertikal terkait. (hfz)