Konten dari halaman ini Ahok Dukung Anies, tapi Fakta yang Terjadi Seperti Ini - Prokalteng

Ahok Dukung Anies, tapi Fakta yang Terjadi Seperti Ini

- Advertisement -

PROKALTENG.CO – Dukung-mendukung capres sudah semakin ngawur di media sosial. Sebuah video yang beredar melalui YouTube mengklaim Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok secara resmi mendukung Anies Baswedan.

’’JKW PANIK. AHOK RESMI DUKUNG ANIES, TERNYATA INI ALASAN KUAT TOLAK DUKUNG GANJAR || BERITA TERBARU,’’ begitu judul video tersebut. Thumbnail itu juga menyertakan keterangan lain.

’’Buzzerp kepanasan. AHOK NYATAKAN DUKUNG ANIES. INI ALASAN BESAR BTP DUKUNG ANIES BUKAN GANJAR,’’ bunyi keterangan pada thumbnail. Agar lebih meyakinkan, thumbnail itu menampilkan foto kedua tokoh yang tengah berjabat tangan (s.id/BTPAnies).

Baca Juga: Pemprov Kalteng Raih Predikat Opini WTP ke Sembilan

Video berdurasi 8 menit itu memang menampilkan dua tokoh yang pernah memimpin DKI Jakarta. Apakah benar kaitannya dengan kontestasi Pemilu 2024? Berdasar penelusuran, foto tersebut diunggah sejak 2017. Tampilan aslinya sudah direkayasa dengan teknik mirror sehingga berubah posisi letaknya.

’’Anies Temui Ahok di Balai Kota,’’ begitu judul beritanya.

Keterangan itu menyebut Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok (kanan) berjabat tangan dengan calon Gubernur DKI Anies Baswedan (kiri) sebelum melakukan pertemuan di Balai Kota, Jakarta Pusat, April 2017.

Saat itu, Anies yang unggul dalam hitung cepat pada Pilgub DKI 2017 putaran kedua mendatangi Balai Kota menemui Ahok untuk membahas rekonsiliasi antar pendukung agar tetap menjaga persatuan serta membahas program kerja. Anda dapat melihat berita Tribun Images di s.id/PemiluDKI2017.

Soal narasi berita juga tidak ada satu pun yang menyatakan dukung-mendukung tentang Pilpres 2024. Isi berita mengulas pandangan pengamat politik Hendri Satrio yang membahas Istana Negara sebagai tempat membahas politik praktis. Anda dapat membaca berita RMOL.ID di s.id/PanPol. (zam/c18/jun/jawapos.com)

FAKTA

Foto pertemuan Gubernur DKI Jakarta BTP dengan Anies Baswedan saat momen Pilgub DKI 2017.

- Advertisement -
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments