PROKALTENG.CO,NANGA BULIK – Bupati Lamandau Hendra Lesmana hadiri dan ikuti panen raya padi dan penyerahan Sisa Hasil Usaha (SHU) dari koperasi sumber Tani Desa Sumber Cahaya di Desa Sumber Cahaya, Kabupaten Lamandau, Sabtu (15/4/2023).
Dalam rangka mewujudkan Good Governance untuk mencapai tujuan berbangsa dan bernegara, yakni masyarakat adil, makmur dan sejahtera, diperlukan kerjasama dan konektifitas antara tiga pilar yang saling mendukung/ menopang yaitu masyarakat, dunia usaha, dan pemerintah.
“Pemerintah daerah selalu memperhatikan dan mengawasi baik masyarakat maupun dunia usaha terhadap kewajiban sosial ataupun hal lain yang berkaitan di wilayah sekitar tempat usaha tersebut,” kata Hendra Lesmana
Baca Juga :Â Boleh atau Dilarang, Zakat Fitrah Anak yang Sudah Bekerja Dibayar Orang Tua?
Bupati juga menyampaikan upaya pemerintah daerah dalam membangun komunikasi kepada dunia usaha, untuk memberikan kewajibannya, memberikan pembinaan, pemberdayaan ekonomi dan juga aspek sosial kemasyarakatannya.
Hendra Lesmana juga berpesan, agar desa Sumber Cahaya dapat terus berinovasi mengembangkan potensi petani dan program lain, yang bisa melibatkan masyarakat untuk mengembangkannya.
Diserahkan pula 20 Paket sembako kepada Masyarakat Desa Sumber Cahaya. (Bib/Free)