Event FBIM dan Kejurnas Oneprix Berpengaruh Pada Penerimaan Pajak Daerah

- Advertisement -

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO-Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Kota Palangka Raya, Aratuni D Djaban. Mengatakan, momentum event FBIM dan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Oneprix Putaran II Kota Palangkaraya 2023, berpengaruh pada penerimaan pajak daerah

“Kedua event tersebut mampu meningkatkan daya tarikan kunjungan masyarakat ke Kota Palangkaraya. Sehingga, berpengaruh pada penerimaan pajak daerah kita,”ucap kata Aratuni D Djaban, Senin (6/6/2023).

Aratuni menjelaskan,  pihaknya optimistis peningkatan penerimaan pajak daerah, akan terus meningkat.

“Wali Kota Palangkaraya. Melalui Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Kota Palangka Raya, mengucapkan terima kasih atas partisipasi masyarakat membayar pajak tepat hitungan. Dan tepat waktu,”tandasnya

Dikatakan Aratuni, pajak hotel memasuki posisi teratas. Dari empat kategori pajak yang menonjol (hotel, restoran, hiburan, parkir). Pada bulan April, penerimaan pajak hotel perbulannya Rp.718.240.795, pada bulan Mei penerimaan pajak hotel perbulannya Rp.1.068.468.806, peningkatan nominal Rp.350.228.011, persentasenya 48, 76 persen. (rin)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments