Konten dari halaman ini Cegah Pergaulan Bebas dengan Kegiatan Positif - Prokalteng

Cegah Pergaulan Bebas dengan Kegiatan Positif

- Advertisement -

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Mencegah pergaulan bebas pada anak muda membutuhkan strategi, terutama pada saat mereka masih duduk di bangku sekolah.

Perlu pengawasan dan bimbingan dari orang tua maupun guru, agar anak muda tidak terjebak pada pergaulan yang salah.  Misalnya, melakukan hubungan intim bersama lawan jenis (saat belum sah menikah). Bergonta-ganti pasangan yang dapat menyebabkan terjadinya penyakit HIV dan AIDS (penyakit menular seksual).

Wakil rakyat dari Partai NasDem, Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Susi Idawati mengutarakan bahwa penyakit demikian jangan dianggap remeh.

“Pencegahan dan penularan HIV dan AIDS dapat dilakukan dengan menerapkan pola hidup sehat dan bersih. Tentunya tidak melakukan bergonta-ganti pasangan,” ucapnya.

Terlebih lagi menyelamati anak muda, agar bebas dari penyakit tersebut. Ada cara sederhana untuk melakukannya, kata Susi, orang tua memiliki peranan penting dalam perkembangan anak, dan guru memiliki peranan penting untuk sebagai pendidik anak di lingkungan sekolah. Sehingga, anak dapat menunaikan bakat dan minat yang dimilikinya dengan kegiatan yang positif, dan pengaruh lingkungan yang berdampak baik.

“Ada beberapa metode yang dapat digunakan untuk meningkatkan minat dan bakat anak, terutama di kalangan muda. Dengan memberikan pilihan topik atau pembelajaran yang diminatinya, dan menciptakan lingkungan yang menyenangkan, sehingga mereka (anak) tidak dapat terpengaruh ke pergaulan yang salah (bebas),”bebernya. (pri/rin)

- Advertisement -
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments