Pelaku Usaha Diajak Melek Teknologi

- Advertisement -

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Wakil Ketua II Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Hj Mukkrramah mengatakan untuk para pelaku usaha yang berada di wilayah Kota Palangka Raya, agar dapat menerapkan revolusi industri 4.0.( Fourth Poin Zero).

Terutama di tengah kemajuan zaman, sebagai cara alternatif agar tetap berwirausaha dan bertahan di tengah kemajuan zaman dan persaingan ketat dunia industri wirausaha, misalnya berbisnis online. Para pelaku usaha di kota Palangka Raya, agar lebih inovatif dan kreatif agar tetap eksis bersaing.

“Adaptasi dan literasi digital sangatlah penting, untuk diterapkan saat ini. Karena untuk menarik perhatian konsumen, terhadap fitur-fitur canggih digitalisasi. Selain itu juga dapat mempermudah pekerjaan dalam pemasaran,” ucapnya baru-baru ini.

Politisi NasDem ini juga mencontohkan, dalam sistem pembayaran misalnya, kasir saat ini menggunakan barcode. Dengan tujuan, agar pembayaran terhadap produk yang dibeli lebih cepat dan lebih efisien.

“Oleh sebab itu, sangat pentingnya menerapkan zaman digitalisasi 4.0 sekarang. Maka dari itu, ayo pelaku usaha di Kota Cantik Palangka Raya, ayo go digital,  pahami literasi digital dan adaptasi serta aplikasikan hal-hal berbau digital ke dalam usaha-usaha yang kita miliki,” kata legislator yang membidangi pemerintahan dan keuangan ini.

Dirinya juga memberitahukan, bahwa dalam pembayaran transaksi keuangan zaman dahulu kasir masih memperhitungkan  jumlah pembayaran manual dan terkesan cukup terlambat.

Selain itu, dengan adanya kecanggihan dan perkembangan teknologi dapat dimanfaatkan untuk transaksi pembayaran dan sebagainya. Karena dari rasa cukup baik dan cepat. Dirinya juga mengharapkan agar para pelaku usaha di Kota Palangka Raya dapat beradaptasi terhadap hal tersebut, agar tidak tertinggal dari daerah lain.

- Advertisement -
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

HUKUM KRIMINAL

Recent Comments